TINTAJABAR.COM, GARUT – Bupati Garut, Rudy Gunawan, menerima audiensi dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Garut, di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jum’at (19/11/2021).
Dalam audiensi tersebut, Bupati Garut menyampaikan, pihaknya mendukung program dari IDI Kabupaten Garut pasca Musyawarah Cabang (Muscab), yang menghasilkan kepengurusan baru periode 2021-2024.
Sementara itu, Ketua IDI Garut, dr. Rizki Safaat Nurahim, mengatakan bahwa pihaknya melakukan audiensi sekaligus melaporkan bahwa IDI Garut telah melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab), dimana kepengurusan untuk periode 2021-2024 sudah terbentuk.
Ia menuturkan pelantikan akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 28 November 2021. “Insya Allah mudah mudahan beliau bisa berkenan hadir karena ini juga berkenaan sebagai daya dukung Pemerintah Kabupaten Garut kepada organisasi profesi di lingkungan wilayah Kabupaten Garut,” tutur Rizki.
Berkaitan dengan informasi terkait kurangnya dokter yang ada di Kabupaten Garut, pihaknya akan melakukan pendataan keanggotaan organisasi. Namun, jika melihat dari proporsi dari jumlah penduduk dengan dokter, masih belum seimbang.
“Kalau melihat dari jumlah yang ada puskesmas yang terisi hampir seluruh puskesmas terisi, juga klinik-klinik sudah mulai banyak di wilayah-wilayah memang kalau dilihat dari proporsi dari jumlah penduduk dengan dokter masih sedikit belum seimbang, jadi sepertinya memungkinkan untuk penambahan dokter-dokter di Garut.” tandasnya.
(Red/TJc)
Komentar