TINTAJABAR.COM, GARUT – Gaung para bakal calon Presiden terus di gelorakan oleh para aktivis pergerakan serta elemen masyarakat yang menginginkan adanya perubahan pemimpin nasional walaupun para elit partai politik bermanuver untuk menunda Pemilu 2024.
Salahsatu elemen masyarakat Kab. Garut yang ingin adanya pergantian pemimpin nasional, pada hari Jumat, 11 Maret 2022, berkumpul disalahsatu rumah makan, untuk menyusun kepengurusan relawan BERGERAK (Bersama Gerakan Rakyat) Kab. Garut. Hadir sekitar 35 orang dan mereka sepakat untuk mendaklarasikan pada tgl 27 Maret 2022.
Susilawati selaku Pendiri BERGERAK Kab. Garut yang juga sebagai tuan rumah menjelaskan, bahwa pertemuan ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi diantara warga masyarakat dan untuk menyamakan visi serta persepsi untuk bersama mendukung Anies Baswedan sebagai Capres pada tahun 2024, semoga dengan adanya dukungan dari warga masyarakat, nantinya pada Pengurus Parpol bisa mengusung Anies Baswedan pada Pilpres nanti sebagai Capres. Ujarnya penuh semangat.

“Kami sangat berharap agar negara kita nanti bisa Berdaulat, Berkeadilan dan Berkemakmuran serta menjadi tuan rumah di negaranya sendiri. Maka sosok Anies menjadi tumpuan masyarakat karena beliau telah terbukti membangun DKI Jakarta menjadi lebih baik lagi. Ucapnya.
Selanjutnya di jelaskan istri dari Hendar Anita Rachmat yang juga di percaya sebagai Bendahara BERGERAK mengatakan, “pada hari ini harus sudah tersusun kepengurusan DPD BERGERAK Kab. Garut untuk di laporkan kepada DPW BERGERAK Provinsi Jawa Barat supaya dibuatkan SKnya, sehingga kami dalam melakukan konsolidasi organisasi ke lapangan dan membentuk kepengurusan BERGERAK di tingkat kecamatan dan desa mempunyai kekuatan hukum.”. Ujarnya tegas.
Sementa itu Aam Muhammad Jalaludin selaku Sekretaris DPD BERGERAK Kab. Garut menuturkan ada 3 agenda yang akan di laksanakan, pertama silaturahmi antar pengurus, kedua deklarasi pada tgl 27 Maret, ketiga penyusunan kepengurusan DPD BERGERAK Kab. Garut. Ujarnya.
Lebih lanjut di jelaskan Aam bahwa Walaupun kita datang dari latar belakang yang berbeda, tetapi misi kita sama yaitu akan terus berjuang untuk bersama-sama agar pa Anies Baswedan bisa di usung oleh partai politik sebagai Capres tahun 2024, karena kami menilai beliau adalah calon pemimpin yang sangat tepat untuk membawa negara Indonesia yang lebih baik lagi, mandiri, maju dan sejahtera. Ujarnya.
Oos Supiadin selaku Ketua DPD BERGERAK Kab. Garut mengatakan bahwa perjuangan ini masih panjang, untuk itu mulai dari sekarang kita persiapkan pasukan relawan di tiap Kabupaten/Kota, Kecamatan sampai ke tingkat Desa/Kelurahan sehingga pada saat nanti Anies Baswedan di tetapkan sebagai Capres oleh KPU RI, Mesin relawan tinggal di hidupkan untuk bergerak dan kampanye memenangkan Anies Baswedan sebagai Presiden ke 9 di NKRI. Ujarnya penuh semangat.
“Relawan tersebut harus banyak bergerak dalam menyusun armada serta kepengurusan di tingkat kecamatan sampai tingkat kelurahan/desa, intinya kami dari DPD BERGERAK Kab. Garut punya target 80% suara untuk Anies Baswedan pada Pilpres tahun 2024.”. Imbuhnya penuh penuh optimis.
Diakhir pembicaraan Oos Supiadin yang juga sebagai aktivis Pergerakan Garut Selatan, mengatakan, “nsya Allah rencana pelantikan pengurus DPD BERGERAK Kab .Garut sekaligus Deklarasi Anies Baswedan For Presiden tahun 2024 akan dilaksanakan ada tgl 27 Maret 2022 waktunya dan tempatnya menyusul.”. Pungkasnya.
(Red/AS)
Komentar