oleh

ZA Penyerang Mabes Polri Lone Wolf Dan Berideologi Radikal ISIS

TINTAJABAR.COM, JAKARTA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memaparkan fakta-fakta terkait penyerangan Mabes Polri siang tadi. Pelaku berinisial ZA disebut beraksi sendiri atau lone wolf.

“Dari hasil profiling yang bersangkutan, yang bersangkutan adalah tersangka pelaku lone wolf yang berideologi radikal ISIS,” kata Jenderal Sigit dalam jumpa pers di Mabes Polri, Rabu (31/3/2021).

Hal itu dibuktikan lewat postingan ZA di media sosial. Tak sampai sehari sebelum penyerangan, dia mengunggah gambar di akun Instagram miliknya.

“Yang bersangkutan memiliki Instagram yang baru dibuat atau diposting 21 jam yang lalu di mana di dalamnya ada bendera ISIS dan ada tulisan terkait masalah bagaimana perjuangan jihad,” paparnya.

ZA merupakan warga Ciracas, Jakarta Timur berusia 25 tahun putri bungsu dari 6 bersaudara. Dia pernah kuliah namun drop out di semester 5. Berdasarkan informasi ZA dalam kesehariannya tertutup dengan lingkungan di sekitar rumahnya.

Sebelum melakukan aksinya ZA sempat membuat secarik surat wasiat dan menurut Kapolri ZA sempat pamit kepada keluarga di group WA.

“Setelah diadakannya penyeledikan ZA sempat pamit kepada keluarga di group WA.” Kata kapolri.

Sebelumnya diberitakan, ZA menyerang Mabes Polri sekitar pukul 16.30 WIB. ZA disebut menerobos masuk ke Mabes Polri lewat pintu pos penjagaan utama dan menembak anggota yang sedang berjaga.

“Melakukan penembakan sebanyak enam kali. Dua kali tembakan pada anggota di dalam pos, dua kali di luar, dan menembak pada anggota yang ada di belakang,” ungkap Listyo.

Perempuan tersebut kemudian dilumpuhkan dengan tembakan jarak jauh yang dilepaskan oleh polisi.

ZA pun tewas di tempat setelah terkena tembakan. Jenazahnya kemudian dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk diautopsi. (Red/tintajabar.com)

banner Suki banner Suki banner Suki

Komentar

Tinggalkan Balasan