TINTAJABAR.COM, KARAWANG – Bhabinkamtibmas Polsek Cilamaya Aiptu Aef Saefup Hidayat melaksanakan Pam dan Monitoring Giat VAKSINASI COVID-19 Dosis 1 dan 2 (Usia 12 Tahun Keatas). Senin 25 Oktober 2021
Kegiatan berlangsung di Kantor Desa Cikalong, Kec. Cilamaya Wetan, dengan pelaksana vaksinasi PKM Cilamaya Wetan : 6 Orang Nakes dipimpin Ibu Hj.Wastini, Am.Keb. dan10 Orang Relawan. (Kader PKK Desa Cikalong,)
” Vaksin yang diberikan yaitu PFIZER & SINOVAC, masyarakat sangat antusias melakukan vaksinasi, diharapkan dengan pemberian vaksinasi covid-19 dapat menekan kasus covid-19 karena sudah terbentuk imunity bagi masyarakat, kata Aiptu Aef.
Aiptu Aef juga mengingatkan, walaupun sudah melakukan vaksin bukan berarti bebas dari penularan covid, masyarakat diminta untuk tetap mematuhi prokes dengan menggunakan masker.
(Frisca/TJc)
Komentar